Sabtu, 01 Agustus 2015

Jenis Investasi yang Patut Jadi Pertimbangan Anda

Apa jenis investasi yang patut menjadi pertimbangan Anda ? Mari kita bahas satu - persatu.

Logam Mulia

Sejak zaman dahulu emas dipercaya sebagai logam yang memberikan manfaat jangka panjang sehingga dikenal dengan istilah logam mulia.

Emas dapat dibeli di toko-toko emas yang tersebar di banyak tempat atau langsung ke perusahaan seperti Antam. Emas biasa diperjualbelikan dalam satuan 5, 10, 25, 50 dan 100 gram.

Apakah investasi emas menguntungkan?

Bila dilihat dari data selama 10 tahun terakhir, emas mengalami kenaikan rata-rata sekitar 18% setiap tahunnya.

Saham

Banyak yang beranggapan bahwa saham adalah investasi yang berisiko tinggi. Memang benar ketika Anda tidak memiliki pengetahuan tentang saham.

Namun jika Anda sudah mempelajari saham dengan baik, maka risiko bisa diminimalisasi.

Saat ini investasi di saham sudah sangat mudah karena banyak perusahaan yang sudah membuatkan sistem trading saham sehingga kita cukup membaca grafik yang sangat sederhana dari laptop di rumah ataupun smartphone.

Karena kemajuan teknologi inilah tidak sedikit kaum ibu yang terjun ke dunia saham dan mendapatkan keuntungan yang cukup signifikan.

Kalau dilihat dari tren selama 10 tahun terakhir, ratarata saham di Indonesia mengalami kenaikan sekitar 26% per tahun bahkan beberapa saham unggulan dapat mencapai 30% per tahunnya.

Properti

Properti Semua orang pasti tahu tentang properti dan bagaimana pesatnya pertumbuhan properti yang ada di kota-kota besar di Indonesia.

Untuk investasi di properti memang diperlukan dana yang relatif cukup besar pada awalnya.

Yang perlu diketahui untuk investasi properti adalah lokasi, lokasi dan lokasi. Ya, lokasi memegang peranan yang sangat penting dalam investasi properti.

Bagaimana dengan pertumbuhan properti?

Untuk rumah tipe 90 di kawasan berkembang, seperti Bumi Serpong Damai Tangerang, misalnya selama 10 tahun terakhir mengalami kenaikan sebesar 16% per tahunnya.

Reksadana

Reksadana adalah investasi yang menjadi favorit saat ini karena dapat dilakukan oleh siapa pun.

Hanya dengan dana minimal Rp100.000–Rp200.000, kita sudah dapat berinvestasi di reksadana setiap bulannya.

Prinsip kerja reksadana secara sederhana adalah menitipkan uang kita kepada manajer investasi
yang memiliki kompetensi dan keahlian dalam bidang investasi.

Beberapa reksadana saham dalam 10 tahun terakhir memiliki pertumbuhan rata-rata sekitar 25% per tahunnya.

Kesimpulan

Nah, sekarang Anda dapat memilih mana investasi yang paling cocok.

Yang perlu diingat, karena semua investasi memiliki risiko, maka selain modal uang, kita juga harus memiliki modal pengetahuan dasar yang cukup untuk setiap instrumen investasi yang ada.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar